Perjanjian Postdam

Perjanjian Postdam menjadi peristiwa penting dalam Sejarah Dunia. Hal ini menjadi simbolik sekaligus akhirnya perangan yang terjadi antara Sekutu vs Jerman dalam kurun waktu 1939-1945 yang terkenal dengan sebutan perang dunia II.

Sejarah panjang perang dunia II antara Sekutu dan Jerman menjadi hal utama Latar Belakang Perjanjian Postdam. Peperangan yang melibatkan banyak negara di dunia tersebut akhirnya dapat dihentikan dengan kekalahan Jerman atas Sekutu pada bulan Mei tahun 1945. Setelah menyerah kepada Sekutu akhirnya Jerman memilih jalan diplomasi dalam menyelesaikan persengketaan dengan Sekutu. Atas dasar diplomasi tersebut kedua belah pihak sepakat dalam suatu perjanjian yang kini dikenal dengan perjanjian postdam. Konferensi postdam dilaksanakan di Jerman mulai tanggal 17 bulan Juli tahun 1945 dan berakhir dengan ditandatanganinya perjanjian postdam dari keduanya pada tanggal 2 Agustus tahun 1945.


Isi Perjanjian Potsdam, antara lain:

  • Jerman dibagi menjadi dua daerah pendudukan.Jerman Timur yang diduduki Rusia, dan Jerman Barat yang diduduki oleh Amerika Serikat, dan Prancis.
  • Kota Berlin di Jerman Timur dibagi menjadi 4 wilayah pendudukan. Berlin Timur dikuasai oleh Rusia, sedangkan Berlin Barat diduduki Amerika Serikat, Inggris, dan Prancis.
  • Jerman harus mengurangi angkatan perangnya.
  • Pengadilan bagi penjahat perang.
  • Jerman harus membayar ganti rugi perang.
  • Danzig dan daerah Jerman sebelah Timur sungai Order dan Niesse diberikan kepada Polandia.
Atas dasar perjanjian tersebut banyak negara tetangga yang berharap akan terlaksananya ketertiban dan perdamaian dunia. Perlu kita ketahui bersama bahwa konferensi antara sekutu dan Jerman disebut dengan perjanjian postdam karena diadakan di Postdam wilayah Jerman. Tokoh yang hadir dalam konferensi tersebut merupakan perwakilan dari negara Inggris, Amerika Serikat, dan Uni Soviet yang masing-masing mengirimkan Clement Richard Attlee, Harry S. Truman, dan J. Stalin. Meskipun dalam konferensi tersebut disepakati beberapa poin perjanjian namun ada pula beberapa poin yang tidak disepakati antara kedua belah pihak, hal tersebut yang menjadi latar belakang terjadinya perjanjian lain.


Tag : Perjanjian
0 Komentar untuk "Perjanjian Postdam"

Back To Top